Cara-Cara Memelihara Kesehatan Alat Pencernaan

-->
Bahaskata.blogspot.com- Cara-Cara Memelihara Kesehatan Alat Pencernaan

Agar alat pencernaan kita dapat bekerja dengan baik maka kita perlu menjaga dan memeliharanya dengan baik. Hal ini juga dapat mencegah munculnya penyakit atau gangguan yang menyerang alat pencernaan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk memelihara alat pencernaan kita adalah dengan melakukan pola hidup dan pola makan yang sehat. Upaya tersebut di antaranya adalah sebagai berikut.

a. Mencuci tangan sebelum makan

Pada saat kita makan, usahakan tangan dalam keadaan bersih dengan cara mencucinya. Mencuci tangan sebelum makan dapat menghilangkan kotoran yang menempel pada tangan sehingga kotoran tersebut tidak ikut masuk bersama makanan yang kita makan.

b. Makan teratur dan tepat waktu

Kebiasaan menunda waktu makan dapat meyebabkan gangguan pada alat pencernaan, seperti penyakit maag. Oleh karena itu, untuk memelihara alat pencernaan kita sebaiknya makan teratur dan tepat waktu. Makan tepat waktu dan teratur akan membuat tubuh kita tidak kekurangan tenaga untuk beraktivitas.

c. Mencuci buah-buahan dan sayuran

Selain mencuci tangan sebelum makan, makan yang kita makan seperti buah-buahan atau sayuran yang akan dimasak juga harus dicuci terlebih dahulu. Tujuannya adalah agar buah dan sayuran yang kita makan bersih dari kotoran yang dapat menggangu alat pencernaan di dalam tubuh.

d. Menggunakan peralatan yang bersih untuk makan dan minum

Piring, gelas, sendok, dan garpu yang kita gunakan untuk makan harus dalam keadaan bersih. Kebersihan peralatan yang kita gunakan pada saat makan dapat mencegah munculnya penyakit pada alat pencernaan. Selain itu, pada alat memasak juga sebaiknya menggunakan peralatan yang bersih agar makanan tidak tercampur dengan kotoran.


e. Menggosok gigi setelah makan dan sebelum tidur

Sisa makanan yang kita makan dan berada di dalam rongga mulut serta menempel di gigi tentunya akan menganggu kesehatan gigi. Oleh karena itu, setelah makan kita dianjurkan unuk membersihkan sisa-sisa makanan dengan cara menggosok gigi. Selain setelah makan, sebelum tidur kita juga dianjurkan untuk membersihkan gigi dengan tujuan agar gigi tetap sehat dan tidak mudah berlubang.
-

0 Response to "Cara-Cara Memelihara Kesehatan Alat Pencernaan "

Post a Comment

KOMENTARMU